Kegiatan Upacara Agama dan Pengaruhnya Terhadap Rasa Percaya Diri Siswa SMK BM Sinar Husni Helvetia
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh positif antara kegiatan upacara agama terhadap rasa percaya diri siswa SMK BM Sinar Husni Helvetia. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan atau field Research. Penelitian ini merupakan penelitian sampel karena responden yang berjumlah 36 siswa diambil dari 25% jumlah populasinya yaitu 144 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan angket atau kuesioner tertutup untuk memperoleh data variabel X yaitu Kegiatan Upacara Agama dan untuk memperoleh data variabel Y yaitu Rasa Percaya Diri Siswa. Data penelitian yang terkumpul kemudian dianalisis dengan menggunakan teknik statistik inferensial, adapun pengujian hipotesis penelitian menggunakan analisis korelasi Product Moment. Pengujian hipotesis penelitian menunjukkan bahwa: (1) Hasil Analisis Kegiatan Upacara Agama pada siswa kelas XII SMK BM Sinar Husni Helvetia menunjukkan nilai mean 48,66 yaitu terdapat antara interval (45-51) dan nilai tersebut termasuk kategori sedang. (2) Hasil Analisis Rasa percaya diri siswa SMK BM Sinar Husni Helvetia menunjukkan nilai mean 49,22 yaitu terdapat antara interval (45-51) dan nilai tersebut termasuk kategori sedang. (3) Dari analisis uji hipotesis diketahui, terdapat atau ada pengaruh positif antara kegiatan upacara agama terhadap rasa percaya diri siswa SMK BM Sinar Husni Helvetia. Hal ini dapat dilihat dari nilai r observasi adalah 0,328 berada diatas r product moment, pada taraf signifikansi 5% sebesar 0,325 dengan kata lain 0,328 > 0,325. Dengan demikian hipotesis yang menyatakan “ada korelasi positif antara kegiatan upacara agama terhadap rasa percaya diri siswa SMK BM Sinar Husni Helvetia†dapat diterima kebenarannya.
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)DOI: https://doi.org/10.46576/jsa.v2i2.133
Article Metrics
Abstract view : 168 timesPDF (Bahasa Indonesia) – 232 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2018 Sabilarrasyad
Journal Sabilarrasyad Jurnal Pendidikan dan Ilmu Pendidikan Index by:
Member Of :
Journal Sabilarrasyad Diterbitkan oleh:
FAKULTAS AGAMA ISLAM
PROGRMA STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM
UNIVERSITAS DHARMAWANGSA
Alamat : Jl. K. L. Yos Sudarso No. 224 Medan
Kontak : Tel. 061 6635682 - 6613783 Fax. 061 6615190
Email : sabilarrasyad@dharmawangsa.ac.id
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.